Selasa 20 Aug 2013 20:40 WIB

Ratusan Warga Keracunan Tongseng 'Pamitan Haji'

Korban keracunan (ilustrasi)
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Korban keracunan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Sebanyak 110 warga Berbah, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta mengalami keracunan yang diduga berasal dari makanan tongseng kambing saat menghadiri acara pamitan haji yang digelar salah satu warga.

"Kasus keracunan tersebut bermula pada 18 Agustus 2013, diadakan pengajian pamitan haji di salah satu rumah warga. Pada sekitar pukul 13.00, masyarakat mulai menyantap hidangan tongseng kambing yang disediakan dalam acara pengajian tersebut," kata Kepala Bagian Humas Setda Kabupaten Sleman, Endah Sri Widiastuti, Selasa.

Pada sore harinya jam 18.00 WIB, sudah ada seorang peserta pengajian yang ikut menyantap tongseng kambing tersebut merasakan sakit dengan gejala mual, panas, dingin, diare, muntah dan pusing.

"Puncak kejadian 19 Agustus 2013 malam penderita keracunan bertambah banyak sekitar 50 orang,'' katanya. ''Pada hari ini, jumlahnya bertambah 75 orang.''

Ia mengatakan korban yang masih dirawat di rumah sakit saat ini ada tiga orang. Satu orang korban dirawat di RS Bhayangkara yang merupakan seorang anggota kepolisian dan sudah dijamin pengobatannya.

"Dua orang korban lainnya memiliki Askes dan satu korban lainnya akan diikutkan Jaminan Kesehatan Daerah (Jamkesda) Kabupaten Sleman untuk pembiayaannya," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement