Selasa 03 Sep 2013 06:28 WIB

Istri Presiden Suriah Dilaporkan Tetap Hidup Glamor

Asma Al Assad
Foto: AFP
Asma Al Assad

REPUBLIKA.CO.ID, -- Sikap dan perilaku Asma al-Assad, isteri dari presiden Suriah Bashar al-Assad menuai kritik.

Di tengah perjuangan negara Suriah melewati perang sipil berdarah, di mana ratusan orang tewas tiap harinya, Asma al-Assad dilaporkan masih menjalani kehidupan glamournya yang suka menunjukkan barang-barang mewah.

Daily Mail, seperti dikutip dari Al-arabiya, Selasa (3/9) menuliskan, Ibu Negara Suriah ini masih suka melakukan kebiasaanya memesan makanan barat untuk anak-anaknya, menghabiskan 450 ribu dolar AS untuk satu lampu gantung di tahun lalu serta kerap memosting foto dirinya saat mengenakan aksesoris kebugaran.

"Asma Assad tidak memiliki hati. Dia terobsesi untuk bagaimana membuat dirinya tampil cantik dan mewah," ujar Ayman Abdel Nour, mantan penasehat presiden Suriah.

The Daily Mail mengungkapkan satu dokumen yang menuliskan jika Asma menghabiskan lebih dari 450 ribu dolar AS pada tahun lalu untuk membeli furniture dan perbaikan istana musim panasnya di Latakia.

Saat ini Asma al-Assad tengah berlindung di satu tempat yang tahan serangan bom untuk menghindari kekerasan mematikan saat ini di negaranya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement