Kamis 05 Sep 2013 07:38 WIB

Tak Punya Dana Pilgub Lampung Molor Lagi

Rep: mursalin yansland/ Red: Taufik Rachman
Pilkada (ilustrasi)
Foto: IST
Pilkada (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID,BANDAR LAMPUNG -- KPU Lampung akan berkonsultasi kembali dengan KPU Pusat terkait jadwal baru pemilihan gubernur (pilgub) Lampung dan wacana gugatan ke Mahkamah Konstitusi (MK), Kamis (5/9). Jadwal pilgub mundur dari 2 Oktober menjadi 2 Desember 2013, karena ketiadaan dana.

Komisioner KPU Lampung, Edwin Hanibal, mengatakan komisioner KPU akan bertemu dengan KPU Pusat untuk berkonsultasi dan berkoordinasi pelaksanaan tahapan pilgub yang diperbarui. "Konsultasi dan rencana gugatan ke MK," kata Edwin Hanibal.

Mantan ketua LBH Bandar Lampung ini mengatakan tahapan pilgub akan dilakukan dengan melakukan penetapan calon gubernur (cagub) dan calon wakil gubernur (cawagub), dan tes kesehatan. KPU berharap pemprov dapat menganggarkan biaya tahapan tes kesehatan di Lampung hingga penetapan calon.

Bila anggaran tahapan ini belum juga dapat direalisasikan pemprov tahun ini, Edwin mengatakan tes kesehatan calon akan diserahkan ke KPU pusat, dan berarti digelar di luar Lampung.

Ia mengatakan seharusnya tahapan pilgub Lampung tidak akan terhambat jika pemprov Lampung mempunyai niatan baik untuk mensukseskan pilgub periode 2014-2019 dipercepat tahun 2013, dari seharusnya 2014.

KPU Lampung hanya meminta pemprov menganggarkan biaya tes kesehatan calon pada APBD perubahan 2013. Sedangkan, tahapan selanjutnya dapat dianggarkan pada APBD 2014. Mengenai rencana gugatan ke MK, ia menambahkan persoalan ini diserahkan ke KPU pusat.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement