Rabu 18 Sep 2013 07:14 WIB

Meningkatnya Serangan Bom di Irak Demi Publikasi

Serangan bom di Irak
Foto: AP Photo
Serangan bom di Irak

REPUBLIKA.CO.ID, BAGHDAD -- Serangkaian pemboman mobil melanda Baghdad dan menewaskan 34 orang di Irak pada Selasa (18/9), kata para perwira keamanan dan medis. Serangan-serangan itu terakhir dalam gelombang kekerasan yang membunuh lebih 4.200 orang tahun ini. Angka itu tertinggi sejak tahun 2008 ketika perang brutal antarkelompok terjadi di Irak.

"Fenomena pengeboman dengan mobil yang masih berlangsung hingga kini meningkat dari segi volume. Jumlah korban tampak bertambah," kata Jessica Lewis, seorang analis di Institut Studi Perang yang berkedudukan di Washington, kepada kantor berita Prancis AFP.

Menurut dia, serangan-serangan dengan menyasar warga sipil membantu kelompok militan memperoleh publikasi. Kekerasan di bagian utara Irak menewaskan tujuh orang lain, semuanya anggota pasukan keamanan.

Sedikitnya tujuh bom mobil meledak di Baghdad sejak sekitar pukul 17.00 waktu setempat (pukul 21.00 WIB) ketika warga Irak sedang berbelanja atau berkunjung ke kafe. Dalam ledakan-ledakan itu sebanyak 26 orang meninggal, kata para perwira dan pejabat medis. Sedikitnya enam orang meninggal dalam ledakan-ledakan bom di Zafraniyah, di bagian timur Baghdad.

Pada Selasa pagi, seorang pejabat provinsi ditembak mati di bagian timur laut ibu kota Irak itu. Sejauh ini belum ada kelompok yang mengaku bertanggung jawab atas serangan tersebut tetapi sering kali terjadi konflik antarkelompok berbeda aliran dengan dugaan ada dukungan dari jaringan Alqaidah.

Menurut catatan AFP, jumlah korban dalam kekerasan paling akhir selama September ini mengalami kenaikan dengan jumlah tambahan menjadi lebih 400 orang.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
اَلَمْ تَرَ اَنَّ اللّٰهَ يَسْجُدُ لَهٗ مَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَمَنْ فِى الْاَرْضِ وَالشَّمْسُ وَالْقَمَرُ وَالنُّجُوْمُ وَالْجِبَالُ وَالشَّجَرُ وَالدَّوَاۤبُّ وَكَثِيْرٌ مِّنَ النَّاسِۗ وَكَثِيْرٌ حَقَّ عَلَيْهِ الْعَذَابُۗ وَمَنْ يُّهِنِ اللّٰهُ فَمَا لَهٗ مِنْ مُّكْرِمٍۗ اِنَّ اللّٰهَ يَفْعَلُ مَا يَشَاۤءُ ۩ۗ
Tidakkah engkau tahu bahwa siapa yang ada di langit dan siapa yang ada di bumi bersujud kepada Allah, juga matahari, bulan, bintang, gunung-gunung, pohon-pohon, hewan-hewan yang melata dan banyak di antara manusia? Tetapi banyak (manusia) yang pantas mendapatkan azab. Barangsiapa dihinakan Allah, tidak seorang pun yang akan memuliakannya. Sungguh, Allah berbuat apa saja yang Dia kehendaki.

(QS. Al-Hajj ayat 18)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement