Ahad 13 Oct 2013 06:02 WIB

Indra Sjafri Minta Klub Tidak Perebutkan Pemain

Indra Sjafri
Foto: Republika/Edwin Dwi Putranto
Indra Sjafri

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Indra Sjafri memiliki tugas berat. Pelatih asal Sumatra Barat ini akan memimpin para penggawa tim nasional U-19 di ajang Piala Asia di Myanmar tahun depan.

Meski memiliki waktu yang cukup lama untuk persiapan, muncul beberapa kekhawatiran. Di antaranya adalah kemungkinan klub yang menahan pemainnya.

Ditanya akan hal ini, Indra Sjafri meminta klub bisa memahami kebutuhan pemain untuk tim nasional.

"Apa pun klubnya kalau kebutuhannya untuk tim nasional jangan diperebutkan. Kepentingan ini untuk bangsa indonesia. Klub dan masyarakat harus mendukung," ujar Indra Sjafri usai pertandingan menghadapi Korea Selatan, Sabtu (12/10) malam di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta.

Begitu juga jika anak asuhnya diambil untuk membela timnas di level senior. Untuk hal yang satu ini Indra punya jawaban.

"Biarkan buah itu matang di pohonnya," demikian Indra.

Kontributor: Ririn Liechtiana

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَاِذْ قَالَ اِبْرٰهٖمُ رَبِّ اَرِنِيْ كَيْفَ تُحْيِ الْمَوْتٰىۗ قَالَ اَوَلَمْ تُؤْمِنْ ۗقَالَ بَلٰى وَلٰكِنْ لِّيَطْمَىِٕنَّ قَلْبِيْ ۗقَالَ فَخُذْ اَرْبَعَةً مِّنَ الطَّيْرِفَصُرْهُنَّ اِلَيْكَ ثُمَّ اجْعَلْ عَلٰى كُلِّ جَبَلٍ مِّنْهُنَّ جُزْءًا ثُمَّ ادْعُهُنَّ يَأْتِيْنَكَ سَعْيًا ۗوَاعْلَمْ اَنَّ اللّٰهَ عَزِيْزٌحَكِيْمٌ ࣖ
Dan (ingatlah) ketika Ibrahim berkata, “Ya Tuhanku, perlihatkanlah kepadaku bagaimana Engkau menghidupkan orang mati.” Allah berfirman, “Belum percayakah engkau?” Dia (Ibrahim) menjawab, “Aku percaya, tetapi agar hatiku tenang (mantap).” Dia (Allah) berfirman, “Kalau begitu ambillah empat ekor burung, lalu cincanglah olehmu kemudian letakkan di atas masing-masing bukit satu bagian, kemudian panggillah mereka, niscaya mereka datang kepadamu dengan segera.” Ketahuilah bahwa Allah Mahaperkasa, Mahabijaksana.

(QS. Al-Baqarah ayat 260)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement