REPUBLIKA.CO.ID, CALIFORNIA — Komisi Antidiskriminasi Arab-Amerika mengajukan keluhan mereka ke sebuah sekolah menengah di California terkait penggunaan maskot untuk tim olahraga sekolah tersebut.
Apa pasal? Maskot itu menggambarkan seorang pria Arab berhidung bengkok yang wajahnya memperlihatkan ekspresi kemarahan. Tidak hanya itu, tim olahraga dari Coachella Valley High School, California, yang memang dijuluki ‘Arab’ oleh pendukung mereka, juga menggunakan gambar dengan profil yang sama pada logo tim sekolah mereka seperti dilansir worldbulletin.net.
Beberapa video di laman YouTube yang menayangkan sebagian dari acara olahraga di sekolah itu, bahkan mempertontonkan cheerleaders tengah menari perut di sekitar maskot Arab tersebut.“Ini jelas menyinggung perasaan orang-orang Arab maupun keturunan Arab,” ujar Direktur Urusan Hukum dan Kebijakan Komisi Antidiskriminasi Arab-Amerika, Abed Ayoub, seperti dikutip dari World Bulletin, Sabtu (9/11).
Coachella Valley High School telah menanggapi keluhan ini. Mereka mengatakan dapat bekerja sama dengan kelompok pembela hak tersebut untuk memecahkan masalah ini.