Senin 30 Dec 2013 22:48 WIB

Selalu Ungguli Survei Capres, Begini Sikap Jokowi

Jokowi dan Megawati
Foto: Antara/Haryo Setyaki
Jokowi dan Megawati

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Politisi PDI Perjuangan (PDIP) Joko Widodo menyadari ia selalu menjadi yang teratas pada sebagian besar survei bakal calon presiden. Namun, ia menegaskan masih fokus memimpin pemerintahan Provinsi DKI Jakarta.

"Memang sudah dari dulu disebut (teratas dari figur lain)," kata Joko Widodo yang akrab disapa Jokowi setelah Pemberian Anugerah Tokoh Pluralis LPI di Jakarta, Senin (30/12).

"Saya sampai saat ini masih terus konsentrasi ke masalah DKI yang masih 'bergunung-gunung'," Jokowi menambahkan.

Dinamika politik di internal PDIP beberapa waktu belakangan terakhir mengemukakan aspirasi kader partai dan juga masyarakat luas untuk pencalonan Jokowi sebagai bakal calon presiden.

 

Di internal PDIP, muncul nama-nama lain yang diprediksikan dapat ikut bersaing dalam Pemilu 2014, seperti halnya Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan juga Ketua Fraksi partai di DPR, Puan Maharani.

Saat disinggung kemungkinan ia membuka peluang bagi partai politik lain untuk meminang dirinya, Jokowi hanya mengatakan dirinya adalah politisi dari program kaderisasi PDI Perjuangan. "Saya kader PDI Perjuangan, titik," ujarnya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement