Rabu 09 Apr 2014 23:20 WIB

Unila: Herman HN Unggul Pilgub Lampung

Rep: Mursalin Yasland/ Red: Bilal Ramadhan
Wali Kota Lampung Herman HN
Foto: rakyatlampung.co.id
Wali Kota Lampung Herman HN

REPUBLIKA.CO.ID, BANDAR LAMPUNG-- Hasil hitung cepat Pusat Studi Kebijakan Publik (PSKP) Universitas Lampung, menyebutkan hasil sementara pasangan Herman HN-Zainuddin Hasan, mengungguli dari tiga pasangan lainnya pada pemilihan gubernur (pilgub) Lampung, Rabu (9/4) petang.

Habibullah Jimad, kepala Humas PSKP Unila, mengatakan jumlah suara sah yang masuk dari sejumlah tempat pemungutan suara(TPS) di kota Bandar Lampung, pada Rabu (9/4) pukul 18.00 WIB, sebanyak 5.284 suara untuk pilgub Lampung.

Pasangan Herman HN-Zainuddin Hasan mendapatkan 2.783 suara atau 53 persen, di posisi kedua M Ridho Ficardo-Bachtiar Basri 1.344 suara (25 persen), ketiga Berlian Tihang-Mukhlis Basri 851 suara (16 persen), dan posisi keempat M Alzier Dianis Thabranie-Lukman Hakim 306 suara (6 persen).

"Penghitungan rekapitulasi hitung cepat ini masih sementara karena belum semua TPS menyelesaikan penghitungan suiara pilgub," kata Habibullah kepada //Republika// di kampus Unila, Rabu (9/4) malam.

Ia mengatakan PSKP Unila hanya melakukan penyebaran relawannya di TPS wilayah kota Bandar Lampung. Sedangkan di daerah belum digelar. "Ini baru pertama Unila menggelar hitung cepat," katanya.

Menurut dia, pelaksanaan pileg serempak dengan pilgub untuk pertama kalinya di Indonesia. "Ini menjadi testcase untuk menuju pilkada serempak," ungkapnya.

Ia mengatakan masih banyaik yang harus dibenahi dalam penyelenggaraan pileg bareng pilgub, terutama manajemen mulai dari persiapan, pelaksanaan, pencoblosan, hingga penghitungan.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement