REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA-- Komisi Disiplin (Komdis) PSSI telah resmi menjatuhkan hukuman terhadap 4 pemain di ajang Indonesia Super League (ISL). Keputusan tersebut diambil untuk memberikan sanksi terhadap para pemain yang bertingkahlaku buruk dilapangan dalam pergelaran ISL 2014.
Berikut daftar nama-nama pemain yang dijatuhi hukuman oleh Komdis PSSI per tanggal 21 April 2014:
1. Andri Ibo, pemain Persipura Jayapura yang melakukan tingkahlaku buruk dan tidak patut karena mencekik pemain Putra Samarinda, Bayu Gatra pada pertandingan Putra Samarinda (Pusam) vs Persipura Jayapura pada tanggal 14 Februari 2014. Akibat tindakannya itu, Andri terkena sanksi berupa larangan bermain satu kali dalam kompetisi ISL 2014 dan hukuman denda Rp 25 juta yang dibayarkan paling lambat 21 Mei 2014.
Tak Hanya itu, dia juga terkena sanksi karena menendang pemain Persiba Balikpapan, Aris Alfiansyah pada pertandingan Pesipura Jayapura vs Persiba Balikpapan pada tanggal 20 Februari 2014, akibatnya, dia dilarangan bermain satu kali pertandingan dalam kompetisi ISL 2014 dan hukuman denda Rp 25 juta yang dibayarkan paling lambat 21 Mei 2014. Perbuatan itu sekaligus menjadikannya sebagai salah satu pemain yang di cap bengal dilapangan.
2. Bio Paulin, pemain Persipura Jayapura yang melakukan tingkahlaku buruk dan tidak patut karena memprotes secara berlebihan terhadap Wasit dengan cara mendorong pada pertandingan Persipura Jayapura vs Persiba Balikpapan pada tanggal 20 Februari 2014. Akibat tindangannya itu, Bio terkena sanksi berupa larangan bermain dua kali pertandingan dalam kompetisi ISL 2014 dan hukuman denda Rp 25 juta yang dibayarkan paling lambat 21 Mei 2014.
3. Dominggus Fakdawer, pemain Persipura Jayapura yang melakukan tingkahlaku buruk dan tidak patut karena memukul pemain Persiba Balikpapan Fernando Soler pada pertandingan Persipura Jayapura vs Persiba Balikpapan pada tanggal 20 Februari 2014. Akibat tindakannya itu, Dominggus dijatuhi sanksi berupa larangan bermain satu kali pertandingan dalam kompetisi ISL 2014 dan hukuman denda Rp 25 juta yang dibayarkan paling lambat 21 Mei 2014.
4. Abdoulaye Youssouf Maiga, pemain Sriwijaya FC yang melakukan tingkahlaku buruk dan tidak patut karena menyikut dengan sengaja pemain Seman Padang, Ezequiel Gonzalez pada pertandingan Semen Padang vs Sriwijaya FC pada tanggal 13 Maret 2014. Akibat tindakannya itu, Abdoulaye dijatuhi sanksi berupa larangan bermain satu kali pertandingan dalam kompetisi ISL 2014 dan hukuman denda Rp 25 juta yang dibayarkan paling lambat 21 Mei 2014.