Kamis 05 Jun 2014 10:54 WIB

Oknum PNS Kemhan Ditangkap Gara-Gara Memeras

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: A.Syalaby Ichsan
Oknum PNS (ilustrasi)
Foto: radarnusantara.com
Oknum PNS (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tim Opsnal Unit V Resmob Polda Metro Jaya mengungkap kasus pemerasan dan pencurian dengan kekerasan pada 3 dan 4 Juni 2014. Satu pelaku yang tertangkap merupakan oknum PNS Kemhan RI, dan tiga lainnya masih buron.

''Tersangka bernama Slamet Wahyudi, PNS Kemhan RI,'' kata Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Ronie F Sompie, Kamis (5/6). Selain itu, polisi menangkap Aprian seorang pekerja swasta sebagai penadah telepon genggam hasil kejahatan.

Ronie mengatakan, modus oknum tersebut berpura-pura sebagai anggota Reserse Kriminal Polda Metro Jaya yang ingin melakukan penangkapan di Simprug, Jakarta Selatan, pada 17 Mei 2014. Bersama tiga temannya yang masih buron, tersangka meminta uang tebusan kepada pelaku judi dan penjual VCD porno.

Ronie melanjutkan, setelah dilakukan pemeriksaan, oknum yang bertempat tinggal di Komplek BBD blok E 16 RT 06 RW 03, Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan, ini  sudah melakukan pemerasan ini sebanyak lima kali yaitu di Rumah Sakit Asobirin, Serpong, pada 17 April 2014, kemudian sebelum Underpass Pasar Minggu, pada 15 April 2014.

Oknum tersebut juga melakukan pemerasan di belakang Terminal Bekasi Timur pada Mei 2014, Ragunan 2 Juni 2014 dan di Jalan Hang Lekir, Jaksel, 27 Mei 2014. ''Yang di jakan Hang Lekir, korbannya Isnanto mengalami luka berat dan Muhajir meninggal dunia,'' kata Ronie.

Sementara, tiga orang yang masih dicari ialah Oknum TNI Serma Rumain, Sinaga warga sipil dan Usman warga sipil.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement