Rabu 09 Jul 2014 19:45 WIB

Mancini Berharap Kedewasaan Super Mario

Rep: C79/ Red: Didi Purwadi
Roberto Mancini
Foto: Reuters
Roberto Mancini

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Roberto Mancini menyatakan tertarik untuk menggantikan posisi Cesare Prandelli sebagai pelatih di Timnas Italia. Jika Mancini benar-benar ditunjuk menangani Gli Azzurri, mantan pelatih Inter Milan dan Manchester City itu berharap Mario Balotelli tumbuh menjadi pemain yang bersikap lebih dewasa.

Balotelli kerap mendapat sorotan karena dianggap tidak tampil secara konsisten. Apalagi, Balotelli juga cukup sering berulah baik di dalam maupun luar lapangan.

"Saya menyukai Balotelli, tapi dia harus tumbuh dewasa. Dengan Marco Verratti dan Ciro Immobile, tim bisa dibangun kembali," ujar Mancini, seperti dilansir Football Italia, Rabu (9/7)

Pelatih yang musim lalu menangani Galatasaray ini mengakui Super Mario sebagai pemain yang mempunyai talenta. Hal ini karena ia pernah bekerjasama dengan pemain AC Milan ini sewaktu menangani Inter Milan dan Manchester City.

Namun, Mancio menyayangkan kurangnya disiplin dan kedewasaan dalam diri Balotteli kerap menjadi masalah di tubuh tim yang ia bela. Hal senada juga diungkapkan Prandelli yang kecewa dengan penampilan Balotelli di Piala Dunia 2014.

Prandelli menilai pemain berdarah Afrika ini masih membutuhkan waktu yang panjang sebelum layak disebut sebagai seorang pemain juara. Hal ini diungkapkan Prandelli dalam presentasi dengan klub barunya, Galatasaray, pada Selasa (8/7).

"Saat ini dia hanya memiliki tembakan bagus, tetapi dia belum menjadi pemain juara. Dia harus terus bekerja keras agar bisa seperti itu," ujar Prandelli seperti dilansir Goal.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Tahu gak? kalau ada program resmi yang bisa bantu modal usaha.

1 of 8
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْا لَا تَتَّخِذُوْا بِطَانَةً مِّنْ دُوْنِكُمْ لَا يَأْلُوْنَكُمْ خَبَالًاۗ وَدُّوْا مَا عَنِتُّمْۚ قَدْ بَدَتِ الْبَغْضَاۤءُ مِنْ اَفْوَاهِهِمْۖ وَمَا تُخْفِيْ صُدُوْرُهُمْ اَكْبَرُ ۗ قَدْ بَيَّنَّا لَكُمُ الْاٰيٰتِ اِنْ كُنْتُمْ تَعْقِلُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan teman orang-orang yang di luar kalanganmu (seagama) sebagai teman kepercayaanmu, (karena) mereka tidak henti-hentinya menyusahkan kamu. Mereka mengharapkan kehancuranmu. Sungguh, telah nyata kebencian dari mulut mereka, dan apa yang tersembunyi di hati mereka lebih jahat. Sungguh, telah Kami terangkan kepadamu ayat-ayat (Kami), jika kamu mengerti.

(QS. Ali 'Imran ayat 118)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement