REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Air muka Jenderal TNI Budiman terlihat lesu ketika ditanyai wartawan soal pemberhentiannya sebagai KSAD. Dihujani berbagai pertanyaan, Budiman menjawab dengan kalimat singkat dan diplomatis.
Salah satu pertanyaan yang diajukan awak media adalah soal isu politis di balik pemberhentiannya. "/Nggak/ ada masalah, itu saja. Nggak usah saya jelaskan, itu saja," jawab Budiman dengan gaya bicara tenangnya yang khas.
Ditanya apakah dia mendengar kabar tersebut langsung dari SBY, Budiman pun menjawab sekadarnya. "Kamu lebih tahu dari saya. Tidak usah lah ya?" Kata dia.
Meski begitu, nada bicara Budiman akhirnya naik juga menjawab beberapa pertanyaan. Misalnya ketika dia ditanya apakah ada sikapnya yang telah membuat SBY marah.
"Tidak sama sekali, saya tidak pernah melakukan hal-hal itu. Saya adalah ksatria dan bukan tipe penghianat. Saya hanya berjalan di garis yang lurus dan benar. Itu saja," ujar dia.
Usai diwawancara, jenderal yang terkenal ramah itu meladeni permintaan berfoto sejumlah wartawan. Satu per satu kru media mengucapkan salam perpisahan sambil menjabat tangan sang jenderal.