Jumat 22 Aug 2014 15:30 WIB

Ratusan Rumah Warga Binjai Kebanjiran

Banjir. ilustrasi
Foto: ANTARA
Banjir. ilustrasi

REPUBLIKA.CO.ID, BINBJAI, SUMUT -- Ratusan rumah warga di Kota Binjai, Sumatera Utara, masih dilanda banjir akibat hujan yang turun sehingga sungai Bangkatan yang ada di daerah itu meluap.

"Sungai Bangkatan meluap mengakibatkan ratusan rumah warga terendam," kata salah seorang warga Kota Binjai Erwin, di Binjai, Jumat (22/8).

Erwin menjelaskan bahwa sejak kemarin, hujan turun dengan derasnya sehingga sungai Bangkatan meluap, akibatnya ratusan rumah warga yang ada di sepanjang aliran sungai tersebut terendam, setinggi paha orang dewasa.

Banjir merendam perumahan warga di Jalan Imam Bonjol Kelurahan Setia Kecamatan Binjai Kota, dan di Kelurahan Rambung Selatan kecamatan Binjai Selatan.

Luapan air sungai Bangkatan ini masuk ke rumah warga sekitar pukul 24.00 Wib, dan hingga sekarang masih terus menggenangi rumah warga. "Yang dikhawatirkan bila hujan terus turun, maka air akan terus semakin tinggi di rumah-rumah warga," katanya.

Erwin menjelaskan bahwa banjir akibat luapan sungai Bangkatan ini kerap kali terjadi, apabila hujan lebat turun, seperti ini memang sudah biasa melanda kawasan ini. Namun hingga kini belum ada tindakan pemerintah setempat untuk mengatasi banjir tersebut.

Hingga kini warga yang rumahnya terendam banjir masih tetap bertahan di rumah mereka, sementara aparat terkait belum memberikan bantuan dan mendirikan dapur umum untuk warga.

Warga berharap pemerintah Kota Binjai, bisa segera mengatasi banjir yang kerap dirasakan warga setiap musim hujan datang, dengan cara mengeruk kembali sungai, agar nantinya tidak meluap bila hujan turun, katanya.

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement