Kamis 28 Aug 2014 18:11 WIB

Pochettino: MK Dons Contoh Bagus

Pelatih Spurs Mauricio Pochettino.
Foto: www1.skysports.com
Pelatih Spurs Mauricio Pochettino.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Manajer Tottenham Hotspur Maurico Pochettino mengambil inspirasi dari Milton Keynes (MK) Dons jelang timnya melakoni laga playoff leg kedua Liga Europa melawan AEL, Jumat (29/2) dini hari WIB. Meskipun pada leg pertama di Cyprus, Spurs menang 2-1, eks manajer Southampton itu meminta timnya agar berhati-hati.

"Saya kira ini adalah laga yang berbeda dari yang kami mainkan di Larnaca melawan Limassol," ujar Pochettino dilansir Soccerway. "Kami harus fokus dan siap. Saya percaya laga nanti akan jadi laga yang berat karena semua laga itu sulit," tambahnya.

Pochettino meminta skuatnya berkaca pada MK Dons, tim kasta ketiga Inggris, yang mampu membantai Manchester United (MU) dengan skor 4-0. Sebelumnya, tak ada yang memprediksi hal itu bisa terjadi.

"Saya menonton pertandingan di Milton Keynes secara langsung. Saya berada di sana. Itu sulit namun merupakan contoh bagus untuk selalu siap," tambahnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement