REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan menjalani laga babak delapan besar Indonesia Super League (ISL) 2014 pada awal Oktober. Pelatih Djadjang Nurdjaman pun merancang berbagai persiapan bagi anak-anak asuhnya. Termasuk beradaptasi dengan cuaca panas.
Maung Bandung akan melakoni dua laga tandang di Tenggarong melawan Mitra Kukar dan Surabaya menghadapi Persebaya. Kedua tempat itu sendiri dikenal memiliki temperatur suhu yang cukup panas. Sehingga, para pemain akan lebih terkuras tenaganya daripada biasanya.
Djadjang mengakui aklimatisasi atau adaptasi cuaca akan menjadi program prioritas persiapan. Karena itu, ia memilih Subang sebagai tempat pemusatan latihan. Karena kawasan tersebut cuacanya lebih panas dibandingkan daerah lain di Jawa Barat.
"Subang lebih panas dari Ciamis, jadi kemungkinan besar di Subang. Kita sudah rancang, nanti akan dibiasakan latihan dan menghadapi pertandingan dalam cuaca panas," kata Djadjang, seperti dikutip dari situs Persib, Rabu (24/9).