Kamis 02 Oct 2014 19:00 WIB

Pelamar CPNS Jangan Percaya Calo

Pendaftaran CPNS
Foto: Antara
Pendaftaran CPNS

REPUBLIKA.CO.ID, SUNGAILIAT -- Wakil Bupati Bangka, Provinsi Bangka Belitung, Rustamsyah meminta pelamar yang mengikuti penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil diminta mengikuti prosedur yang telah dibuat dan tidak percaya kepada calo.

"Saya harapkan masyarakat yang mengikuti penerimaan CPNS untuk tidak percaya pada calo, sebab tidak satupun calo yang bisa menjamin seseorang akan bisa diterima atau lulus di CPNS," katanya di Sungailiat, Kamis (2/10).

Ia mengatakan, para pelamar harus percaya dengan kemampuan diri sendiri dan tidak terpengaruh para calo yang menjanjikan kelulusan dengan berbagai alasan.

"Yang penting kita mengikuti aturan yang ada dan percaya pada kemampuan sendiri dalam mengikuti proses penerimaan CPNS ini. Jangan pernah mencoba-coba memanfaatkan jasa calo, karena selama ini sudah banyak korban," katanya.

Ia juga meminta kepada masyarakat untuk tidak takut melaporkan setiap tindakan yang mencurigakan dan ada indikasi kecurangan dalam penerimaan CPNS ini. "Saya harapkan peran aktif masyarakat untuk segera melaporkan segala bentuk kecurangan yang mungkin terjadi dalam proses penerimaan CPNS ini sehingga akan cepat kita tindaklanjuti," katanya.

Ia mengatakan, pelaksanaan ujian CPNS sendiri belum ditetapkan namun akan disampaikan melalui email masing-masing pelamar."Pelaksanaan tes CPNS akan berjalan murni dan mereka yang memenuhi syarat yang dinyatakan lulus," katanya.

Ia mengimbau pelamar benar-benar memahami sistem baru pelaksanaan CPNS karena menggunakan sistem komputer. "Para peserta tes CPNS diharapkan dapat mengoperasionalkan komputer agar pelaksanaan ujian berlangsung dengan lancar," katanya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement