REPUBLIKA.CO.ID, MUENCHEN -- Kekalahan ketujuh Borussia Dortmund musim ini semakin memubuat posisi mereka di tabel klasemen Bundesliga Jerman kian merosot. Hanya mengumpulkan tujuh poin hasil dari dua kali menang dan sekali seri, Die Borussen saat ini berada di peringkat 16 atau setingkat di zona degradasi
Tak ayal, kondisi itu pun membuat mantan pemain Dortmund yang kini menjadi punggawa Muenchen, Robert Lewandowski merasa prihatin dan simpati.
"Saya tahu Dortmund masih merupakan tim yang hebat, mereka mengalami kesulitan saat ini. Saya merasa mereka akan bisa kembali mengejar dan akan bermain di Liga Champions lagi," ujar Lewandowski seperti dikutip lama resmi klub.
Mencetak gol penyama kedudukan ke gawang klub yang membesarkannya, rasa simpati ditunjukkan penyerang asal Polandia tersebut dengan tidak merayakannya.
"Yang terpenting adalah tiga angka. Saya tak merayakan gol saya, meski gol itu sangat penting dan gol tersebut untuk ayah saya (yang sudah meninggal dunia)," pungkasnya