Kamis 13 Nov 2014 00:16 WIB

Lawan Turki, Brasil Memburu Kemenangan Kelima

Neymar
Foto: Ivan Sekretarev/AP Photo
Neymar

REPUBLIKA.CO.ID, Brasil mengincar kemenangan kelima berturut-turut saat menghadapi Turki dalam laga perssahabatan di Ataturk Olimpiyat, Istanbul, Kamis (13/11) dini hari WIB.

Selecao belum pernah kalah sejak ditaklukkan Belanda 0-3 dalam perebutan peringkat ketiga Piala Dunia 2014. Dunga membuat start gemilang dalam periode keduanya menjabat sebagai pelatih Brasil.

Tim Samba berturut-turut menang 1-0 melawan Kolombia dan Ekuador. Kemudian Brasil menaklukkan rivalnya Argentina 2-0 di SuperClasico de las Americas di Cina bulan lalu.

Superstar Selecao, Neymar menunjukkan mengapa dia layak disebut bintang Brasil dengan memborong empat gol saat menaklukkan Jepang 4-0 dalam laga persahabatan.Dunga pun memberikan ban kapten kepada Neymar dari sebelumnya di tangan bek Paris Saint-Germain Thiago Silva.

Neymar bakal bahu membahu bersama Luiz Adriano yang bermain menawan di Liga Champions bersama Shakhtar Donetsk. Adriano mencetak sembilan gol hanya dalam tiga laga dan menjadi top skorer sementara di kompetisi elit antarklub Eropa itu.

Playmaker Chelsea Willian menilai Adriano punya gaya permainan berbeda dengan striker Brasil lainnya Diego Tardelli. 

"Saya pernah bermain dengan Luiz Adriano di Ukraina dan dia sedikit berbeda dengan Diego Tardelli," ujar Willian seperti dikutip sambafoot, Rabu (12/11). "Adriano suka berlama-lama di kotak penalti. Dia lebih mirip striker tradisional, meskipun dia suka bergerak. Sementara Tardelli lebih sering bergerak di luar kotak."

Perkiraan susunan pemain:

TURKI (4-5-1)

Volkan Demirel; Caner Erkin, Osman Tarik Çamdal, Bekir İrtegün, Serdar Aziz; Mehmet Topal, Ozan Tufan Selcuk Inan; Gökhan Tore, Arda Turan; Burak Yilmaz

Pelatih: Fatih Terim.

BRASIL (4-2-3-1)

Diego Alves; Danilo, Miranda, Luís Filipe, David Luiz; Luiz Gustavo, Fernandinho, Oscar, Neymar, Willian; Luiz Adriano.

Pelatih: Dunga

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement