Kamis 13 Nov 2014 17:00 WIB

Ini Penerus Sekolah Jihad Taliban yang Memuja Usamah Bin Ladin

Rep: c 03/ Red: Indah Wulandari
Abdul Aziz Ghazi
Foto: theguardian
Abdul Aziz Ghazi

REPUBLIKA.CO.ID,ISLAMABAD--Seorang ulama garis keras Pakistan mengajarkan ide jihad Taliban ala Usamah Bin Ladin kepada sekitar 5.000 anak-anak di sekolah-sekolah agama. 

Bahkan ketika pemerintah Pakistan gencar melakukan perlawanan terhadap pasukan Taliban di utara barat Palestina, ulama itu tidak ada niat sedikit pun untuk menutup sekolah-sekolah tersebut.

"Kami mempunyai tujuan yang sama dengan Taliban, tapi kami tidak menawarkan pelatihan militer. Kami bekerja dengan pikiran. Sedang Taliban lebih pada tangan," kata pencetus sekolah tersebut, Abdul Aziz Ghazi pada BBC, Kamis (13/11).

Di sisi lain, Ghazi yang juga Imam Besar Masjid Islamabad ini mengakui, pihaknya mengajarkan tentang prinsip-prinsip jihad. Namun, ujarnya, setelah itu siswa dibebaskan bila mereka ingin mendapatkan juga pelatihan militer setelah mereka lulus.