Ahad 16 Nov 2014 09:54 WIB

Del Bosque: Spanyol Tidak Jago Tembakan Jarak Jauh

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Didi Purwadi
 Pemain Timnas Spanyol, Isco (tiga kanan), melakukan selebrasi bersama rekannya usai menjebol gawang Belarusia di laga Grup C kualifikasi Piala Eropa 2016 di Huelva pada Sabtu (15/11).
Foto: Reuters/Marcelo del Pozo
Pemain Timnas Spanyol, Isco (tiga kanan), melakukan selebrasi bersama rekannya usai menjebol gawang Belarusia di laga Grup C kualifikasi Piala Eropa 2016 di Huelva pada Sabtu (15/11).

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Pelatih Timnas Spanyol, Vicente del Bosque, menegaskan timnya mampu untuk bermain lebih baik sekalipun menang 3-0 melawan Belarusia pada Sabtu (15/11). Spanyol yang menguasai pertandingan sejak awal, dinilai sudah kembali kepada performa terbaiknya.

Dilansri dari laman Sportal, Del Bosque mengakui sempat bereksplorasi dengan formasi dan para pemain. Terbukti Isco dan Sergio Busquets mampu mencetak gol dan meningkatkan semangat para pemain.

''Kita bermain secara artistik, aku suka para pemainku bermain seperti itu,'' kata dia.

Del Bosque bangga dengan penampilan para pemainnya yang mampu memberikan permainan sesuai dengan keinginan mantan pelatih Real Madrid tersebut.

Selain itu, Del Bosque sadar timnya bukan spesialisasi melakukan gol dengan tendangan spekulasi dari luar lapangan. Walhasil, ia menerapkan strategi mengandalkan penguasaan bola dan penyerang yang mampu masuk ke kotak penalti lawan.

''Kita bukan tim yang mencetak gol dari luar kotak penalti. Jika kita bisa menemukan kekuatan kita, kita bisa menatap masa depan,'' ujarnya.

Dalam pertandingan tersebut, Spanyol sudah mencetak dua gol sebelum menit 20 babak pertama berjalan. Pedro menutup kemenangan Spanyol menjadi 3-0 pada 10 menit setelah babak kedua dimulai.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement