Jumat 28 Nov 2014 02:10 WIB

‎Setelah Berdamai, Munas Golkar akan Dilanjutkan Sesuai Jadwal

Rep: C62/ Red: Julkifli Marbun
Akbar Tanjung
Foto: Republika/Yasin Habibi
Akbar Tanjung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Dewan Pertimbangan Partai Golkar secara aklamasi resmi memundurkan jadwal pelaksanaan musyawarah nasional (munas).

Rencananya munas akan diselenggarakan di Bali selama tiga hari mulai tanggal 30 sampai 3 Desember 2014.

‎Ketua Dewan Pertimbangan Partai Golkar Akbar Tandjung mengatakan, semua keputusan terkait munas menjadi tanggungjawab Ketua DPP Partai Golkar. Jika masih tetap akan melaksanakan munasnya padahal  anggota dewan pertimbangan telah menyarankan munas ditunda.

"‎Kalau munas tetap dilakukan kita serahkan kepada penyelenggara munas dalam hal ini penanggungjawabnya adalah DPP," kata Akbar setelah menggelar rapat di Anggota Dewan Pembina Partai Golkar di kediaman Akbar di Jl Purnawarman Nomor 18, Kebayoran Baru Jakarta Selatan, Jumat malam (28/11).

Namun, kata Akbar, kalau dalam satu dua hari yang bertikai itu sudah damai makam munas akan dilaksanakan pada jadwal yang sudah ditentukan.

‎"Kalau seandainya waktunya sudah tepat kita sama-sama akan menyukseskan munas itu," katanya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement