REPUBLIKA.CO.ID, NUSA DUA -- Ketua DPD I Maluku Utara, Ahmad Hidayat Mus mengatakan peluang Aburizal Bakrie terpilih menjadi ketua umum Partai Golkar secara aklamasi dalam Munas ke IX terbuka lebar. Hidayat mengatakan saat ini kekuatan suara pendukung Ical sudah tidak bisa lagi terbendung.
"Saya bisa menggaransi dia (Ical) terpilih secara aklamasi," katanya, Ahad (30/11).
Ketua DPD I Golkar Sulawesi Tenggara, Ridwan Bae menilai isu politik uang yang dilakukan Ical menyesatkan. Menurutnya para pemilik suara tidak mendukung Ical karena faktor uang.
"Andaikan ARB pakai uang, kami tidak kejar ARB. Banyak calon lain yang punya uang," kata Ridwa.
Ridwan menilai Ical merupakan figur terbaik di antara kandidat calon ketua umum lain di Partai Golkar. Menurutnya Ical sudah berhasil membuat Partai Golkar diperhitungkan dalam kancah politik nasional pasca pemilu legislatif dan presiden. Kalau pun terdapat sejumlah kegagalan, Ridwan menilai hal itu bukan kesalahan Ical seorang.
"Kegagalan Golkar hari ini adalah kegagalan ARB, pengurus DPP, dan pengurus daerah. Tapi kami melihat ARB yang lebih baik dari yang ada," katanya.