Senin 15 Dec 2014 17:23 WIB

Arema Batalkan Perekrutan Tchoyi

Pemain Arema Indonesia Cronous berlatih di Stadion Gajayana.
Foto: Antara
Pemain Arema Indonesia Cronous berlatih di Stadion Gajayana.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Arema Cronus resmi membatalkan perekrutan baru terhadap Somen Tchoyi. Pembatalan ini dilakukan setelah sang pemain gagal uji tes medis.

Tchoyi, yang direkrut dari agen Onana Jules, dinyatakan masih ada sebuah masalah di bagian lututnya. Sehingga, menurut tim dokter, ia tidak direkomendasikan untuk bergabung dengan Arema karena akan mempengaruhi permainan tim.

"Seminggu lalu kami mengumumkan pemain. Setelah menjalani tes, dia tidak direkomendasikan oleh dokter. Keputusan ini berat, namun kami bersyukur bisa mengetahuinya sejak awal," kata general manager Arema, Ruddy Widodo, seperti dikutip situs Wearemania.net, Senin (15/12).

"Kami mendapatkan pelajaran berharga karena memang pencantuman hasil tes medis harus dilampirkan saat pendaftaran pemain,'' katanya. ''Nyatanya, kalau tes medis tidak bagus, ya kenapa harus dipaksakan untuk didaftarkan ke PT Liga."

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement