Rabu 24 Dec 2014 17:58 WIB

Ridwan Berambisi Pertahankan Trofi Juara ISL

M Ridwan
Foto: ligaindonesia.co.id
M Ridwan

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG--Musim kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2015 menjadi tahun ketiga Muhammad Ridwan bersama Persib. Ridwan berambisi kembali mengangkat trofi setelah musim lalu memberikan gelar juara ISL untuk Maung Bandung.

Persib menjadi tim kedua yang dibelanya lebih dari dua musim. Sebelumnya, Ridwan memperkuat PSIS Semarang sejak 1999-2002 dan 2005-2008.

“Alhamdulillah bisa bertahan sampai musim ketiga di tim sebesar Persib. Artinya ada kesan lebih di Persib dibanding klub sebelumnya,” kata dia di laman resmi Persib, Rabu (24/12).

“Kekeluargaan di Persib kuat. Kedua, saya bisa raih prestasi, alhamdulillah bisa juara di musim kedua saya. Jadi itu yang bikin kesan mendalam di Persib," kata pemain kelahiran 8 Juli 1980 ini.

Selain di ISL, Persib bakal tampil di Liga Champions Asia atau Piala AFC. Dikatakan Ridwan, ia akan berjuang untuk membawa prestasi bagi Maung Bandung lebih dari tim-tim Indonesia lainnya.

“Pencapaian terbaik dalam negeri (ISL) saya pikir adalah juara. Itu target tertinggi. Tahun ketiga ini, kami akan ada piala LCA atau AFC. Sebisa mungkin berprestasi lebih dari yang diraih tim-tim Indonesia. Kami akan berusaha lebih dari Persipura,” tukasnya.

Musim lalu, Ridwan menyumbang empat assist . Ia pun berjanji akan lebih bekerja keras di musim mendatang terutama saat tampil di level Asia. Sebelumnya, ia gagal.

“Mungkin di Persib menjadi penebus kegagalan saya waktu itu. Mudah-mudahan bisa mencapai hasil maksimal,” harapnya.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement