Rabu 31 Dec 2014 00:05 WIB
Dzikir Nasional Republika

Santri Daqu Apresiasi Penyelenggaraan Dzikir Nasional

Rep: C03/ Red: Ichsan Emrald Alamsyah
Jamaah berdoa saat mengikuti acara
Jamaah berdoa saat mengikuti acara

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA --- Santri Rumah Tahfidz Daarul Qur’an (Daqu) asal Gaza Palestina memberikan apresiasi dan dukungan terhadap penyelenggaraan Dzikir Nasional dan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang akan digelar Republika di Masjid At Tin Taman Mini Indonesia Indah 31 Desember 2014. Pembimbing tiga santri Daqu Gaza, Muhammad Qodduro Abu Ziad menilai Dzikir Nasional dan Peringatan Maulid Nabi merupakan upaya positif agar umat muslim di Indonesia lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT. 

“Tentu, acara ini sangat bagus sekali, kami akan datang juga dan kami mendukung ini agar umat Islam lebih mengingat Allah SWT,” tutur Muhammad Qodduro Abu Ziad kepada Republika di Tangerang, Selasa (30/12).

Terlebih dengan pelaksanaan Dzikir Nasional dan peringatan maulid berbarengan dengan pergantian tahun baru 2015. Kata Qudduro hal ini dapat mencegah muslim merayakan tahun baru dengan cara hura-hura. “Kalau tidak diadakan seperti ini mungkin muslim akan mengikuti adat non muslim, kemungkinan merayakan tahun baru dengan hura-hura” tuturnya. 

Menurutnya ulama sangat berperan dalam mengajak umat muslim untuk melakukan dzikir berjamaah. Kata Qudduro melalui dzikir nasional ulama dapat menanamkan kepada umat muslim rasa memiliki dan memeriahkan tahun baru Hijriyah. “Kita punya tahun baru tersendiri, ini untuk memancing kebiasaan muslim agar tidak mengikuti kebiasaan non muslim, kasih nasihat justru yang harus dimeriahkan tahun baru islam,” tuturnya.

Meski demikian Ia pun menuturkan di tempat asalnya Gaza Palestina meski terdapat juga non muslim yang merayakan tahun baru masehi namun umat muslim Palestina tetap menghormatinya. “Kami tetap menghormati non muslim yang merayakan tahun baru almsih dan kami tidak merayakannya,” katanya. 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement