Selasa 06 Jan 2015 18:17 WIB

Elpiji 12 Kg Naik, Pasokan Elpiji Melon Lancar

Rep: ahmad baraas/ Red: Taufik Rachman
   Pekerja melakukan bongkar muat tabung elpiji 12 kg di Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, Senin (15/12).  (Republika/Yasin Habibi)
Pekerja melakukan bongkar muat tabung elpiji 12 kg di Pelabuhan Sunda Kelapa, Jakarta Utara, Senin (15/12). (Republika/Yasin Habibi)

REPUBLIKA.CO.ID,DENPASAR - Kenaikan harga elpiji 12 kilogram, mendorong masyarakat beralih menggunakan elpiji ukuran kecil atau elpiji dengan tabung berisi tiga kilogram. Namun banyaknya permintaan, tidak mengganggu pasokan elpiji berukuran kecil.

"Masih normal, biasa saja, stok banyak," kata Hamim Fatoni. Pengecer elpiji itu kepada Republika di Denpasar, Selasa (6/1) mengatakan, harga jual elpiji juga tidak mengalami kenaikan, yakni sejak sebulan lalu elpiji dengan tabung kecil berkisar antara Rp 19.000-Rp 20.000.

Dari pagi kata Hamim, permintaan memang lebih banyak, tapi stok masih cukup. Penyalur elpiji di kawasan Monang Maning yang akrab disapa Pak Ketut mengatakan, pasokan gas dengan tabung tiga kilogram masih cukup.

Dia sendiri memang menjual elpiji berukuran besar dan yang kecil bergantian, yakni selang seling setiap harinya. "Hari ini saya hanya menyediakan tabung besar, besok baru tabung kecil," kata Ketut. Di Denpasar, harga elpiji 12 kilogram dibandrol antara Rp 135.000-Rp 140.000. Sedangkan elpiji 3 kilogram Rp 19.000-Rp 20.000.

Penjual gorengan Abah Panji asal Tasikmalaya mengatakan, belum terpengaruh dengan kenaikan harga elpiji 12 kilogram. Karena sebutnya, dia masih menggunakan tabung berukuran kecil. "Masih tetap sejak bulan lalu harganya Rp 19.000," katanya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement