REPUBLIKA.CO.ID, LAHORE -- Sedikitnya tujuh orang tewas dalam ledakan besar dan penembakan di markas polisi di Lahore, Pakistan, Selasa (17/2).
Juru bicara kepolisian Nabeela Ghazanfar mengatakan ledakan berasal dari sebuah mobil di dekat gedung polisi. Belum bisa dipastikan apakah serangan itu melibatkan pembom bunuh diri.
Dia mengatakan tiga orang tewas. Namun, seorang polisi yang menolak disebutkan namanya mengatakan sedikitnya tujuh orang tewas. Belum jelas berapa jumlah polisi yang tewas.
Saksi mata Ashraf Ali mengatakan setelah ledakan diikuti dengan beberapa kali tembakan. Dia melihat tiga jasad tergeletak di jalan.
Sejak bulan lalu terjadi dua serangan besar milisi di Pakistan. Sebanyak 60 orang tewas dalam serangan di masjid kelompok Syiah pada 30 Januari. Serangan lain terjadi di masjid Syiah di Peshawar dan menewaskan 20 orang.