REPUBLIKA.CO.ID, MALANG --Panglima Kostrad Letjen TNI Mulyono meninjau kesiapan prajurit Kostrad yang tergabung dalam latihan Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) TNI serta mengecek kesiapan personel maupun material yang akan dibawa ke daerah latihan di lapangan Lanud ABD Saleh Malang, Kamis (19/3).
Dalam kesempatan tersebut selain mengecek kesiapan personel, Pangkostrad juga mengecek secara riil atau langsung kelengkapan material yang akan digunakan dalam latihan PPRC antara lain personil, kendaraan, senjata dan kelengkapan yang akan digunakan dalam latihan PPRC.
Pasukan Pemukul Reaksi Cepat (PPRC) Kostrad merupakan Komando tugas gabungan TNI yang dibentuk khusus dan berada di bawah Panglima TNI dengan tugas pokok melaksanakan tindakan cepat terhadap ancaman nyata di wilayah darat tertentu dalam rangka menangkal, menyanggah awal dan menghancurkan musuh atau lawan yang mengganggu kedaulatan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).