REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Jangan coba-coba parkir sembarangan di Kota Vilnius, Lithuania. Sebabnya, wali kota tersebut pernah melindas mobil yang parkir sembarangan dengan tank.
Hal itu dilakukan untuk menertibkan masyarakat yang kerap memarkir mobilnya sembarangan. Diharapkannya penegakkan peraturan ini dapat memberikan efek jera kepada masyarakat. Aksi ini bermula dari pantauan Wali Kota Vilnius Arturas Zuokas terhadap kondisi kotanya. Dia mengelilingi kotanya dengan kendaraan roda dua. Sambil memakai pakaian full dress, dia tampak santai mengendarai kendaraan roda duanya.
Kemudian dilihatnya sejumlah mobil mewah parkir sembarangan. “Mungkin dengan dilindas tank mereka baru jera,” ujar Arturas dalam sebuah video. Dia kemudian mengendarai sebuah tank dengan roda raksasa.
Tank tersebut kemudian melindas mobil Mercedes Benz seri S yang parkir secara ilegal. Mobil itu langsung remuk seketika. Atapnya langsung gepeng. Kaca-kaca mobil pecah.
Pemilik mobilnya seorang pria paruh baya langsung mengangkat kacamata hitamnya dan terkaget-kaget melihat mobilnya yang hancur. Arturos langsung menyalaminya. Sambil tersenyum, dia mengimbau pria itu untuk tidak lagi parkir sembarangan.
Mobil yang hancur itu langsung diangkut truk. Serpihan kaca kemudian dibersihkan langsung oleh wali kota ter sebut.
Ini videonya: