Ahad 26 Apr 2015 20:21 WIB

Skenario Lain Arsenal

Rep: Wahyu Syahputra/ Red: Fernan Rahadi
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger.
Foto: AP Photo/Matt Dunham
Pelatih Arsenal, Arsene Wenger.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Duel panas bakal terjadi di London, tepatnya di Stadion Emirates. Pada Ahad (26/4), pemuncak klasemen  Liga Primer Inggris, Chelsea akan menerima tantangan posisi kedua, Arsenal, yang memiliki jarak 10 poin.

Arsitek Arsenal, Arsene Wenger tampaknya telah memiliki skenario lain pada laga melawan Chelsea nanti. Dilansir dari laman Independent, pria asal Prancis ini, tidak terlalu memusingkan pertarungan perebutan gelar liga.

Bagi Wenger, laga melawan the Blues akan dijadikan ajang pemanasan untuk melakoni laga final Piala FA melawan Aston Villa pada penghujung musim nanti. Apalagi gelar Liga Primer musim ini tampaknya sudah tidak mungkin lagi lepas dari genggaman Chelsea.

Jika Arsenal mampu mengalahkan Chelsea, diprediksi moral anak-anak the Gunners akan meningkat drastis sehingga akan menjadi modal berharga menghadapi the Villans. Apalagi skuat Wenger musim ini sudah mengalahkan tiga tim papan atas lain, yakni Manchester United, Manchester City dan Liverpool.

Jelang menjamu Chelsea, Wenger telah jauh-jauh hari menegaskan timnya akan berlatih tanpa adanya awak media. "Mereka butuh konsentrasi tanpa adanya tekanan untuk menghadapi laga besar ini," kata Wernger dilansir the Mirror.

Ia melanjutkan, secara mental Arsenal telah siap untuk menerima kehadiran Chelsea di Emirates. "Kami telah siap untuk menunjukkan performa kami," kata manajer asal Prancis itu.

Tidak ada kesan kekhawatiran di wajah Wenger seperti sebelumnya. Kesiapan tim dari segi mental dan fisik lebih utama baginya daripada memikirkan peluang untuk mengejar poin Chelsea.

Penyerang Arsenal, Alexis Sanchez menganggap sikap Wenger itu merupakan hal yang realistis. Meskipun demikian tidak ada alasan bagi timnya untuk bermain seadanya saat menjamu Chelsea di Emirates.

Terlebih, Sanchez mengakui Arsenal menujukkan perkembangan yang signifikan musim ini. Berada di atas Manchester United, City dan Liverpool merupakan pretasi yang luar biasa, mengingat tiga tim tersebut menggelontorkan dana untuk membeli pemain mahal.

"Jujur saya kagum dengan kualitas permainan kami sekarang. Saya tidak ingin basa-basi untuk mengatakan hal itu. Saya bangga telah menjadi bagian dari perkembangan Arsenal," kata Sanchez dilansir dari laman Four Four Two.

Di Stamford Bridge, pelatih Chelsea, Jose Mourinho sedang mengkhawatirkan kondisi para pemain. Krisis penyerang sedang menggelayuti The Blues. Setelah Diego Costa dan Loic Remy mengalami cedera, giliran Didier Drogba yang mendapatkan masalah pada engkelnya.

Mourinho mengakui, kemenangan melawan Arsenal sangat penting untuk melangkah lebih dekat kepada titel juara liga. Jika mampu menang melawan Arsenal dan Leicester tiga hari berikutnya, bisa dipastikan the Blues akan meraih trofi pertamanya musim ini.

Melalui London Evening Standard, Mourinho berharap, Diego Costa dapat tampil melawan Arsenal. Hal itu disebabkan the Special One mendapat kabar dari tim medis, Costa telah melakukan latihan untuk pertempuran di Emirates.

"Target kami adalah memainkan Costa. Dia sudah berlatih kecil pekan ini," kata Mourinho.

Sementara, Remy masih dalam kondisi 50 persen untuk tampil. Bukan tidak mungkin Mourinho akan memberikan trik atau strategi tim agar dua penyerang yang belkm fit itu bisa bermain. Jika tidak, pilihan lain tampaknya akan jatuh kepada penyerang muda Inggris, Dominic Solanke yang meraih prestasi sebagai pemain muda terbaik Inggris pada 2014 lalu.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement