REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Penggemar komik dan film Avenger di Jerman mungkin harus pergi lebih jauh untuk bisa menonton film tersebut. Pasalnya, hampir 700 bioskop di Jerman tidak menayangkan film produksi Marvel itu meskipun film terbarunya Avenger: Age of Ultron disebut-sebut sebagai film terlaris ketiga sepanjang masa.
Bioskop lokal terutama di kota dengan jumlah penduduk kurang dari 50 ribu menolak menayangkan film tersebut lantaran Disney menaikkan biaya sewa yang berimbas pada kenaikan harga tiket. Atas kenaikan tarif ini, konglomerat pelaku industri hiburan juga telah berhenti menyediakan kacamata tiga dimensi dan memotong jumlah iklan.
Dikutip dari laman The Independent, total 686 bioskop di 193 kota menolak menayangkan film tersebut. "Ketika harga naik maka kita memiliki masalah serius yang mengharuskan bioskop untuk tutup," ujar juru bicara kelompok advokasi bioskop Karl Heinz Meier.
Meksipun diboikot di Jerman, Age of Ultron berhasil mendapatkan pendapatan kotor hingga 201 juta dolar AS di akhir pekan pertamanya. Jumlah pendpatan ini juga tidak termasuk di AS, Cina dan Jepang. Khusus di Jerman, film ini berhasil meraup pendapatan hingga 9,3 juta dolar AS.