Sabtu 02 May 2015 21:24 WIB

SBY Janjikan Kucuran Dana Untuk DPC

Ketua Harian DPP Partai Demokrat Syarief Hasan berbicara saat pembukaan Rapimnas II IMDI di Jakarta, Kamis (23/4). (Republika/ Tahta Aidilla)
Foto: Republika/ Tahta Aidilla
Ketua Harian DPP Partai Demokrat Syarief Hasan berbicara saat pembukaan Rapimnas II IMDI di Jakarta, Kamis (23/4). (Republika/ Tahta Aidilla)

REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR--Ketua Harian DPP Partai Demokrat, Syarief Hasan mengatakan, kesiapan Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY untuk maju sebagai ketua umum, sebagai bentuk komitmennya pascakongres yang akan diselenggarakan di Surabaya nanti, akan menyiapkan anggaran bagi DPC dan DPD untuk infrastruktur.

"Ini tidak janji politik, tapai kalau ada seorang ketua umum pascakongres akan memperhatikan infrastruktur di setiap DPC dan DPD di seluruh Indonesia," kata dia dalam pertemuan pimpinan DPD, DPC, anggota DPR RI Partai Demokrat wilayah Jawa Barat, di Kota Bogor, Sabtu.

Menurut Syarief, kondisi saat ini DPC dan DPD Partai Demokrat belum mempunyai kantor, kebanyakan mengontrak, begitu juga dengan peralatan yang kurang.

"Kalau infrastruktur bagus, ya pasti Partai Demokrat semakin bagus," kata dia.

Saat disinggung berapa besar anggaran per DPC dan DPD yang akan diberikan untuk membangun infrastruktur tersebut, menurut Syarief belum ada.

"Ya tidak ada, anggaran kan pelan-pelan, kita bangun tangganya dulu, kita bangun pondasinya dulu. Kita kan partainya bukan pemerintah," kata Syarief.

Syarief juga menegaskan, bahwa keinginan SBY untuk mengggagarkan dana bagi infrastruktur DPD, dan DPC pascakongres bukan sebagai janji politik. "Ini bukan janji, itu jelas kewajiban kader," katanya.

Dalam pertemuan dengan pimpinan DPC, DPD dan anggota DPR RI perwakilan Jawa Barat, Syarief menyampaikan program yang akan diusung SBY pascakongres Partai Demokrat yang akan diselenggarakan di Surabaya nanti.

Ia mengatakan, ada dua program yang menjadi prioritas SBY pascakonggres yakni pertama menghidupkan program-program selama 10 tahun kepemimpinan SBY.

"Sekarang program SBY selama 10 tahun sedikit dieliminir, jangankan programnya orangnya juga dieliminir. Program pro rakyat dari SBY akan dibangkitkan lagi pascakongres," katanya.

Program priorita kedua yakni inovasi baru terhadap pro rakyat. "Kedua program ini menjadi andalan SBY kedepan. Lima tahun kedepan Demokrat di bawah SBY akan menjadi partai pemenang pemilu," katanya.

Ia menambahkan, setelah kongres akan dibentuk calon presiden dari Partai Demokrat. Dengan kepemimpinan SBY menjadi sumber kekuatan di tahun 2015 agar Demokrat menjadi pemenang pemilu. "Demokrat akan muncul lagi sebagai pemenang Pilres," kata Syarief.

sumber : antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement