Senin 25 May 2015 03:45 WIB

Kalahkan Torino, Milan Naik Satu Peringkat

Rep: C03/ Red: Citra Listya Rini
AC Milan
Foto: acmilanfinance.com
AC Milan

REPUBLIKA.CO.ID,  MILAN --- AC Milan berhasil meraih tiga poin usai mengalahkan Torino di di Stadio Giuseppe Meazza,  Senin (25/4) dini hari WIB. Hasil tersebut mengantarkan I Rossoneri mengemas 49 poin sekalilgus naik satu peringkat menggeser Palermo di posisi kesepuluh tabel klasmen Seri A Italia.

Rossoneri mencoba menekan sejak menit awal. Milan  terus mengalirkan bola secara cepat ke lini tengah. Namun, serangan Milan masih bisa dipatahkan barisan pertahanan Torino. Malah, serangan balik Torino sempat mengancam gawang Milan yang dijaga oleh Abbiati.

Beruntung tekel gemilang De Jong mampu memblok sepakan Gelandang serang Torino, El Kaddouri. Milan baru berhasil memecah kebuntuan mereka setelah  El Shaarawy sukses mengkonfersi umpan cantik dari Zaccardo.

Torino mencoba bangkit. Molinaro mengobrak-abrik pertahanan Milan, hingga terpaksa Zaccardo pun menjegalnya dengan keras. Alhasil, ia dihadiahi kartu merah oleh wasit, beruntung hingga pertandingan babak pertama selesai Milan masih tetap unggul 1-0.

Meski bermain dengan sepuluh pemain, tapi usai turun minum tim racikan Filippo Inzaghi itu makin beringas. Honda sempat melepaskan tembakan keras, tapi masih membentur bek Torino Darmian.

Sementara itu, permainan bertahan Torino justu berbuah petaka. Gelandang Torino Cristian Molinaro diganjar kartu merah setelah melakukan pelanggaran keras di kotak penlati sendiri terhadap bomber Milan  Pazzini. Alhasil, Milan pun mendapat hadiah penalti.

Dan menjadi eksekutor, Pazini sukses mencatatkan namkanya di papan skor. Menit ke-65 El Shaarawy melakukan kerjasama apik dengan Van Glnkel yang melahilkan gol ketiga bagi timnya. Gol kedua El Shaarawy pun mengantarkan Milan unggul 3-0. Milan akan melakoni laga terakhirnya dengan bertandang ke markas Atlanta pekan depan.

Susunan Pemain AC Milan Vs Torino :

AC Milan : 4-3-3

Kiper : 32 C. Abbiati

Bek : 81 C. Zaccardo (Kanan), 33 Alex, 29 G. Paletta, 19 S. Bocchetti (Kiri)

Gelandang : 16 A. Poli (Kanan), 34 N. de Jong, 21 M. van Ginkel (Kiri)

Striker: 10 K. Honda (Kanan) 11 G. Pazzini, 92 S. El Shaarawy (Kiri)            

Pelatih: Filippo Inzaghi

 

Torino : 3-5-2

Kiper : 30 D. Padelli        

Bek : 36 M. Darmian (Kanan), 25 K. Glik, 24 E. Moretti (Kiri)

Gelandang : 33 Bruno Peres (Kanan), 20 G. Vives, 14 A. Gazzi, 7 O. El Kaddouri, 3 C. Molinaro (Kiri)

Striker : 22 Amauri, 17 J. Martínez           

Pelatih: Giampiero Ventura

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 12 8 2 2 19 10 26
2 Atalanta Atalanta 12 8 1 3 31 16 25
3 Fiorentina Fiorentina 12 7 4 1 25 15 25
4 Inter Inter 12 7 4 1 26 12 25
5 Lazio Lazio 12 8 1 3 25 11 25
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement