Senin 25 May 2015 20:28 WIB

Bahas Islah Golkar, Agung Laksono Temui Wapres JK

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Bayu Hermawan
Rapimnas II Golkar. Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Ancol Agung (tengah) bersama fungsionaris partai memberikan paparan saat pembukaan Rapimnas II Partai Golkar versi Munas Ancol di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa (19/5).
Foto: Republika/ Wihdan
Rapimnas II Golkar. Ketua Umum Partai Golkar versi Munas Ancol Agung (tengah) bersama fungsionaris partai memberikan paparan saat pembukaan Rapimnas II Partai Golkar versi Munas Ancol di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa (19/5).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Golongan Karya versi Musyawarah Nasional (Munas) Ancol Agung Laksono menyambangi rumah dinas Wakil Presiden Jusuf Kalla di kawasan Menteng. Diduga, pertemuan ini dilakukan guna membahas islah antara dua kubu partai Golkar yang masih berkonflik.

Berdasarkan pantauan Republika, empat buah mobil terlihat telah memasuki pintu gerbang rumah dinas Wapres sekitar pukul 19.30 WIB. 

Saat dihubungi oleh wartawan, Yorrys Raweyai, Wakil Ketua Umum Golkar kubu Agung Laksono, pun menyatakan dirinya telah berada di kediaman Kalla bersama Agung Laksono, Sekretaris Jenderal Golkar Zainuddin Amali, serta dua politisi Golkar kubu Munas Ancol lainnya.

Sebelumnya, Sekjen Partai Golkar versi Munas Ancol Zainuddin Amali mengatakan pihaknya telah mendapatkan saran Wapres Kalla senior politikus senior Partai. Empat poin saran islah tersebut harus dipatuhi kedua kubu agar Partai Golkar dapat mengikuti pemilihan gubernur, bupati dan wali kota secara serentak pada Desember 2015.

Pertama, Wapres meminta agar kedua belah pihak mengedepankan kepentingan partai dan kader. Kedua, kedua belah pihak dapat bekerja sama dalam menjaring kader-kader sebagai calon kepala daerah.

Ketiga, terkait kriteria calon kepala daerah yang akan didaftarkan ke KPU, kedua kubu akan membahas dan menyetujui hal itu secara bersama-sama. Keempat, yang akan mengajukan calon adalah DPP yang diakui oleh KPU.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

1 of 7
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement