REPUBLIKA.CO.ID, NAPLES -- Setelah resmi meninggalkan Napoli, pelatih Rafael Benitez berkesempatan untuk mengucapkan salam perpisahan untuk klub tersebut. Melalui situs pribadi, Rafa curhat soal semua kenangan yang ia rasakan selama dua tahun berada di kota Naples.
"Kota yang indah, unik dengan lokasi yang luar biasa. Saya menikmati keseharian dan gaya hidup orang-orang di Napoli,' kata Benitez dikutip dari Football Italia, Rabu (3/6).
Enternador berusia 55 tahun ini terus mengucapkan terima kasih terhadap armada Partenopei karena telah mempercayainya sejak 2013 lalu. Ia mengatakan tidak akan pernah melupakan semua kenangan yang pernah terjalin antara mereka.
"Ada banyak momen spesial, semuanya adalah tanda kasih sayang yang saya miliki untuk klub dan penggemar," ujar eks pelatih Liverpool ini.
Ia lantas mendoakan yang terbaik untuk perjalanan Gli Azzurri di musim berikutnya. Saat ini, Rafa telah menjadi pelatih anyar Real Madrid, menggantikan Carlo.