Rabu 03 Jun 2015 18:50 WIB

Enam Tahun di Kandang Sapi, Keluarga Purwanto Dapat Bantuan

Rep: C97/ Red: Ilham
Kandang Sapi (ilustrasi)
Foto: AFP
Kandang Sapi (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, SLEMAN -- Purwanto (37) bersama istri dan kedua anaknya tinggal di kandang sapi dan ayam yang dimodifikasi menjadi rumah. Karena itu, aroma kotoran hewan cukup menyengat di sekitar rumah yang terletak di Dusun Kepitu RT 5, RW 18, Desa Trimulyo, Kecamatan Sleman.

Purwanto memgaku sudah tinggal di tempat tersebut selama enam tahun. Kondisi ini terpaksa ia jalani karena tidak ada lagi tempat tinggal yang bisa mereka huni.

Purwanto dan keluarganya harus mandi di kali karena tidak punya jamban. Selain itu, sambungan listrik pun masing menumpang pada tetangga. Ditambah ia selalu kebingungan untuk mengungsi saat terjadi hujan lebat dan angin kencang.

Purwanto bukanlah ayah yang tidak pernah berusaha merubah nasib. Bahkan, Ia pernah merantau ke Jakarta selama enam tahun. Tapi karena tidak berhasil, akhirnya ia kembali ke tempat mertuanya di Sleman. "Awalnya mau kembali ke rumah orang tua di Wonosari. Tapi tidak jadi. Malu," ungkapnya pada awak media saat ditemui di rumahnya, Rabu (3/6).