REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Meski musim depan Atletico Madrid tidak lagi diperkuat beberapa bintang andalannya, akibat lebih memilih berlabuh di klub lain dibanding bertahan. Mario Mandzukic sudah resmi bergabung ke Juventus.
Sementara itu, Arda Turan sudah resmi menjadi milik Barcelona. Tapi Los Rojiblancos masih diyakini akan mampu bersaing dalam perebutan gelar juara La Liga. Menurut salah satu pemainnya, Juanfran menegaskan Atletico tetap berbahaya dan mengancam dominasi dua raksasa La Liga Spanyol, Real Madrid dan Barcelona.
Sebab meski ada beberaa pergantian pemain, identitas permainan Atletico dinilai tidak akan berubah. "Kami merupakan tim yang suka untuk bekerja keras, mencapai batas kami, dan melewatinya," tegas Juanfran seperti diberitakan oleh Football Espana, Ahad (19/7).
Guna menambah daya serang, Atletico resmi mendaratkan Jackson Martinez, dari FC Porto. Pemain Tim Nasional Kolombia itu dikabarkan digaet Atleti sesuai dengan klausul lepasnya sebesar 35 juta euro. Martinez menjadi pemain ketiga yang direkrut Atletico pada bursa transfer kali ini.
Martinez, 28 tahun, mencetak 92 gol dalam 133 penampilannya bersama Porto dalam tiga tahun. Sebelumnya, dia juga sempat diincar oleh AC Milan.
Sebelumnya, Atletico sudah mendapatkan Luciano Vietto dan Yannick Ferreira Carrasco. Carrasco musim lalu tampil 36 kali di Liga Prancis, dia mencetak enam gol dan 10 assist dalam periode itu. Kemudian Carrasco jadi rekrutan ketiga Atletico di musim panas sejauh ini.
"Saya percaya bahwa kami bakal tampil bagus dan Atleti bisa menjadi juara. Pelatih akan mampu mengeluarkan kemampuan terbaik kami," tutup Juanfran.