Senin 10 Aug 2015 17:36 WIB

Ustaz Hilmi Sudah tak Berminat Jadi Ketua Majelis Syuro PKS

Rep: Dyah Ratna Meta Novia/ Red: Ilham
Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin
Foto: Republika/Prayogi
Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mantan Wakil Ketua Bidang Kebijakan Publik Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Agus Purnomo mengatakan, sebenarnya Ustadz Hilmi Aminuddin masih mendapat dukungan untuk menjadi Ketua Majelis Syuro, namun beliau tak berkenan.

"Beliau sudah tak berminat menjadi ketua lagi. Alasannya mungkin karena beliau sudah sepuh," katanya, Senin, (10/8).

Di tempat terpisah, Anggota Majelis Syuro Tifatul Sembiring mengatakan, sebenarnya dari semalam sudah ada proses pemilihan Ketua Majelis Syuro. Nama, yang muncul dengan suara terbanyak antara lain Hilmi Aminuddin, Salim Segaf Al-Jufri, dan  Hidayat Nur Wahid.

Mereka bertiga lalu bermusyawarah untuk menentukan Ketua Majelis Syuro. Lalu terpilihlan Salim jadi ketua, Hidayat Nur Wahid jadi wakilnya.