Selasa 25 Aug 2015 11:46 WIB

Ronaldo Diejek Diving, Direktur Madrid tak Terima

Rep: C08/ Red: Israr Itah
Cristiano Ronaldo
Foto: REUTERS/Albert Gea
Cristiano Ronaldo

REPUBLIKA.CO.ID, MADRID -- Direktur Real Madrid Emilio Butragueno tak terima bintang klubnya Cristiano Ronaldo dituding gemar diving. Ia membela Ronaldo yang dituding diving pada laga pertama La Liga akhir pekan lalu di markas Sporting Gijon.

Pada laga yang berkesudahan dengan skor 0-0 itu, tersaji momen yang cukup kontroversial. Ronaldo terjatuh di kotak penalti lawan. Akan tetapi wasit tidak melihat itu sebagai sebuah pelanggaran dan tidak memberikan hadiah penalti bagi Los Blancos.

Para suporter Gijon pun mencibir mantan pemain Manchester United itu sebagai pemain yang suka diving untuk mencuri kemenangan. 

“Kami memang gagal mencetak gol. Ada banyak momen terjadi dalam sepak bola dan itu biasa. Pemain kami tidak suka melakukan diving,” kata Butragueno, dikutip dari Tribal Football, Selasa (25/8).

Akan tetapi pria yang dulunya juga pemain Madrid itu mengatakan ketika melihat tayangan ulang, seharusnya El Merengues layak mendapatkan penalti karena Ronaldo disebutnya memang sengaja dijatuhkan lawan. 

"Saya lihat tayangan ulang harusnya kami dapat penalti. Namun wasit tidak melihatnya,” ujarnya saat diwawancarai di Canal+.

Tumpulnya lini depan Madrid saat lawan Gijon juga sempat dikelukah oleh pelatih Rafael Benitez. Pada laga itu, kata mantan pelatih Napoli tersebut, Madrid mampu menciptakan sejumlah peluang. Hanya, selalu gagal dimentahkan oleh pemain bertahan lawan.

Benitez berharap pada pekan kedua nanti saat melawan Real Betis di Santiago Bernabeu, Gareth Bale dan kawan-kawan bisa tampil lebih menggigit dan memenangkan pertandingan.

 

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 12 11 0 1 40 29 33
2 Real Madrid Real Madrid 11 7 3 1 21 10 24
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 12 6 5 1 18 11 23
4 Villarreal Villarreal 11 6 3 2 20 1 21
5 Osasuna Osasuna 12 6 3 3 17 1 21
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement