Ahad 30 Aug 2015 17:42 WIB
Transfer Pemain

Witsel Sudah Ngebet Ingin Gabung ke Milan

Rep: C93/ Red: M Akbar
Axel Witsel
Foto: REUTERS/Laurent Dubrule
Axel Witsel

REPUBLIKA.CO.ID, MILAN -- Gelandang Zenit Saint Petersburg Axel Witsel mengkonfirmasi tengah melakukan negosiasi dengan AC Milan. Tetapi sang agen, Francesco Marseglia, mengungkapkan, selain Rossoneri, Juventus juga tertarik mendapatkan tanda tangan pemain tim nasional Belgia tersebut.

"Saya dapat mengkonfirmasikan telah ada kontak baru. Semua tergantung Milan sekarang. Pemain meminta Presiden Zenit untuk menjualnya dan sudah mendaoatkan restu," kata Francesco Marseglia dilansir Football Italia, Sabtu (29/8).

Sang agen manegaskan, pemain berusia 26 tahun tersebut sangat ingin berseragam Merah Hitam. Meski begitu, menurutnya, bukan tidak mungkin sang pemain berlabuh ke Turin jika tak kunjung menemui kesepakatan dengan Milan.

"Anak itu ingin datang ke Milan dan jika Rossoneri setuju, dia siap untuk tiba di Italia besok. Milan bisa saja mendatangkannya dengan setatus pinjaman untuk dan membayar 3 juta Euro dengan opsi wajib membeli di akhir musim dengan tambahan 22 juta-23 juta Euro ditambah bonus," tambah Francesco Marseglia.

Sementara itu CEO Milan Adriano Galliani tidak mau berspekulasi prihal transfer Witsel ke Milan "Akankah kita melakukan penambahan pemain sebelum bursa transfer ditutup? Kita akan melihat. Saya tidak ingin mengatakan apa-apa yang belum pasti," kata sang presiden.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 16 12 1 3 39 22 37
2 Napoli Napoli 16 11 2 3 24 13 35
3 Inter Inter 15 10 4 1 40 25 34
4 Fiorentina Fiorentina 15 9 4 2 28 17 31
5 Lazio Lazio 16 10 1 5 30 7 31
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement