REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pengamat Politik dari Indo Barometer M Qodari mengatakan terdapat indikasi reshuffle kabinet jilid dua. PAN, yang telah menyatakan masuk dalam gerbong KIH dan mendukung pemerintahan, disebut minimal akan mendapat dua jatah kursi di kabinet.
"Minimal ada dua kader PAN masuk kabinet," katanya, Kamis (3/9).
Qodari menambahkan, ada indikasi kuat reshuffle jilid dua mungkin dilakukan akhir tahun ini atau awal tahun depan. Ini artinya, kata dia, menegaskan akan ada kader PAN yang masuk kabinet.
Meski PAN merapat ke pemerintah dengan alasan untuk memperkuat pemerintah supaya ekonomi jadi lebih, ujar Qodari, sebenarnya kunci memperbaiki ekonomi yang memburuk itu ada di kebijakan pemerintah.
"Namun Kebijakan pemerintah akan lebih terkendali dengan adanya tambahan dukungan dari PAN," pungkasnya