REPUBLIKA.CO.ID, HOMS -- Badai pasir besar menerjang bagian barat Timur Tengah. Badai pasir menyebabkan puluhan orang dirawat di rumah sakit dan memicu peringatan kesehatan bagi warga.
Setelah menerjang beberapa bagian Suriah, Senin (7/9), debu menyebar lebih luas pada Selasa (8/9). Dikutip dari BBC, sebagian Lebanon, Israel, Turki dan Siprus juga terdampak.
Kantor berita Lebanon mengatakan dua orang tewas, salah satunya seorang berusia lanjut yang ditemukan di atap. Media Suriah mengatakan cuaca membuat pertempuran di Provinsi Hama dan Idlib berhenti.
Surat kabar al-Watan mengatakan helikopter pemerintah tidak bisa terbang karena debu. Kantor berita Sana juga mengatakan jarak pandang terbatas kemungkinan berlangsung hingga akhir pekan.
Sedikitnya 80 orang dirawat karena masalh pernafasan di Lebanon. Kementerian lingkungan Israel memperingatkan warga berusia lanjut, muda dan perempuan hamil tetap berada di dalam ruangan.
Sedikitnya 10 orang di Siprus juga dibawa ke rumah sakit karena sulit bernafas.