Sabtu 12 Sep 2015 17:20 WIB

'Pertandingan Kandang Bisa Bantu Everton Lawan Chelsea'

Rep: C31/ Red: Israr Itah
Phil Jagielka.
Foto: Mirror.
Phil Jagielka.

REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL— Philip “Phil” Jagielka meyakini faktor pertandingan kandang di Goodison Park bisa membantu Everton untuk menyengsarakan Chelsea. Kedua tim berhadapan di markas Everton itu pada laga lanjutan Liga Primer Inggris, Sabtu (12/9) pukul 18.45 WIB.

“Kami sudah melakoni beberapa permainan sulit sejauh ini dan Everton mempunyai lima poin dari lima pertandingan,” kata kapten Everton ini dikutip dari situs resmi.  

Jagielka mengatakan pihaknya juga memahami Chelsea terluka sejak awal musim. Kondisi ini ini menurut dia harus dimanfaatkan. "(Pertandingan kandang) di Goodison Park adalah keuntungan bagi kami. Mudah-mudahan Everton mempersulit Chelsea,” kata dia.

Everton saat ini menduduki peringkat sembilan di klasemen sementara Liga Primer Inggris 2015/2016. Adapun juara bertahan Liga Primer Chelsea terlempar ke peringkat 13 klasemen saat ini. 

Tim asuhan Jose Mourinho mengalami kekalahan 1-2 dari Crystal Palace dalam pertandingan pada Sabtu (29/8) lalu. Tak hanya itu, kiper Thibaut Courtois juga terpaksa absen karena menjalani operasi lutut awal pekan ini. 

Sementara the Toffees bermain imbang tanpa gol melawan Tottenham Hotspur di White Hart Lane pada hari yang sama.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 13 11 1 1 26 18 34
2 Arsenal Arsenal 13 7 4 2 26 12 25
3 Chelsea Chelsea 13 7 4 2 26 12 25
4 Brighton Brighton 13 6 5 2 22 5 23
5 Manchester City Manchester City 13 7 2 4 22 3 23
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement