REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Ketua Majelis Syuro Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Salim Segaf Al Jufri mengatakan kader-kader PKS mempunyai kewajiban-kewajiban yang besar di masyarakat. Untuk itu seluruh kader PKS harus bekerja keras dan memanfaatkan waktu sebaik-baiknya.
"Persoalan yang dihadapi umat ini begitu berat, dan sedikit sekali dari mereka yang Allah SWT tugaskan untuk memikul beban dakwah ini," katanya dalam penutupan Munas ke-4 PKS, Selasa (15/9).
"Menjadi dai merupakan kenikmatan yang luar biasa, sungguh beruntung bagi mereka yang bergabung di jalan Rasulullah SAW," ujarnya.
Kekuatan perjuangan kader-kader PKS, ujar Salim, terdapat dalam kekuatan rakyat. Seluruh kader harus selalu meniatkan setiap perjuangan karena Allah SWT.
"Sampaikanlah salam, kedamaian untuk semua orang. Tahajudlah di malam hari, dan berilah makan untuk orang miskin," jelasnya.