Ahad 27 Sep 2015 13:32 WIB

Pochettino: Tak Mudah Lawan City

Rep: c31/ Red: Bilal Ramadhan
Mauricio Pochettino
Foto: Twitter Tottenham Hotspur
Mauricio Pochettino

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON — Juru taktik Tottenham Hotspur Mauricio Pochettino menyatakan tidak mudah melawan skuat sebesar Manchester City. Ia senang dengan upaya pemain yang berujuang dengan kemenangan 4-1 di Stadion White Hart Lane, Sabtu (26/9).

“Spurs adalah skuat muda dengan pemain yang berkarakter fantastis,” kata Pochettino, dilansir dari laman resmi klub, Ahad (27/9).

Ia juga senang dengan para suporter Spurs yang mendukung klubnya. Menurutnya Spurs memiliki potensi besar dan dapat terus mengalami peningkatan. “Kami harus tetap bekerja keras dan berkonsentrasi pada pekerjaan tim setiap hari,” katanya.

Pelatih asal Spanyol ini juga akan mengambil langkah di pertandingan demi pertandingan. Pasalnya, ini adalah jalan bagi Spurs dan tetap bertahan di pertandingan. Spurs sempat tertinggal 0-1 namun mampu membalikkan keadaan menjadi 4-1 atas City. Empat gol tersebut dibukukan oleh Eric Dier, Toby Alderweireld, Harry Kane, dan Erik Lamela.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يَسْتَفْتُوْنَكَۗ قُلِ اللّٰهُ يُفْتِيْكُمْ فِى الْكَلٰلَةِ ۗاِنِ امْرُؤٌا هَلَكَ لَيْسَ لَهٗ وَلَدٌ وَّلَهٗٓ اُخْتٌ فَلَهَا نِصْفُ مَا تَرَكَۚ وَهُوَ يَرِثُهَآ اِنْ لَّمْ يَكُنْ لَّهَا وَلَدٌ ۚ فَاِنْ كَانَتَا اثْنَتَيْنِ فَلَهُمَا الثُّلُثٰنِ مِمَّا تَرَكَ ۗوَاِنْ كَانُوْٓا اِخْوَةً رِّجَالًا وَّنِسَاۤءً فَلِلذَّكَرِ مِثْلُ حَظِّ الْاُنْثَيَيْنِۗ يُبَيِّنُ اللّٰهُ لَكُمْ اَنْ تَضِلُّوْا ۗ وَاللّٰهُ بِكُلِّ شَيْءٍ عَلِيْمٌ ࣖ
Mereka meminta fatwa kepadamu (tentang kalalah). Katakanlah, “Allah memberi fatwa kepadamu tentang kalalah (yaitu), jika seseorang mati dan dia tidak mempunyai anak tetapi mempunyai saudara perempuan, maka bagiannya (saudara perempuannya itu) seperdua dari harta yang ditinggalkannya, dan saudaranya yang laki-laki mewarisi (seluruh harta saudara perempuan), jika dia tidak mempunyai anak. Tetapi jika saudara perempuan itu dua orang, maka bagi keduanya dua pertiga dari harta yang ditinggalkan. Dan jika mereka (ahli waris itu terdiri dari) saudara-saudara laki-laki dan perempuan, maka bagian seorang saudara laki-laki sama dengan bagian dua saudara perempuan. Allah menerangkan (hukum ini) kepadamu, agar kamu tidak sesat. Allah Maha Mengetahui segala sesuatu.”

(QS. An-Nisa' ayat 176)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement