REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Bek Manchester United Luke Shaw kembali ke tempat latihan klub untuk pertama kalinya untuk menjalani program pemulihan. Shaw menderita patah kaki ganda saat MU dikalahkan PSV Eindhoven 1-2 bulan lalu.
"Hari pertama kembali di tempat latihan hari ini, menyenangkan bisa kembali," kata Shaw lewat akun Twitter-nya seperti dikutip Reuters, Selasa (6/10).
Pemain internasional Inggris itu mungkin akan menepi selama sekitar enam bulan. Sebab butuh pemulihan intensif dan lama setelah ia mendapatkan terjangan dari bek PSV Hector Moreno pada menit ke-15.
Pemain berusia 20 tahun itu diboyong memakai tandu dengan masker oksigen diikatkan ke wajahnya. Ia dilaporkan dua kali menjalani operasi di Eindhoven sebelum dibawa kembali ke Inggris.
Mantan bek Southampton itu dalam performa yang mengesankan bersama MU dan negara setelah menjalani musim debut yang sulit di Old Trafford. Sekarang dia harus berpacu dengan waktu untuk bisa fit agar bisa membela Inggris di Piala Eropa 2016 Prancis.