REPUBLIKA.CO.ID,MEDAN -- Fransiskus Subihardayan --korban selamat helikopter yang hilang di Danau Toba-- ingin segera dipulangkan ke kampung halamannya di Yogyakarta.
"Kalau bisa, malam ini juga," kata dia ketika diwawancarai di RS Bhayangkara Polda Sumatera Utara di Medan, Sabtu.
Fransiskus merasa kondisinya sudah sangat sehat sehingga dapat dikembalikan ke Yogyakarta guna berkumpul dengan keluarganya.
Penumpang helikopter yang selamat itu mengaku tidak mengalami gejala apa pun meski sempat terapung-apung di Danau Toba.
"Sekarang 100 persen saya yakin sehat, semuanya tidak ada apa-apa lagi," kata dia.
Karyawan PT Penerbangan Angkasa Semesta ini memamg sempat mengalami maag akibat tidak makan setelah helikopter yang dinaikinya jatuh.
"Memang sempat ada gejala maag karena tidak makan, namun secara perlahan mulai membaik," ujar Fransiskus.