Jumat 23 Oct 2015 20:42 WIB

Kapolri akan Terbitkan SP3 di Kasus Risma

Rep: C05/ Red: Karta Raharja Ucu
Wali kota Surabaya periode 2010-2015 Tri Rismaharini.
Foto: Antara
Wali kota Surabaya periode 2010-2015 Tri Rismaharini.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kapolri Jendera Polisil Badrodin Haiti mengaku akan mengeluarkan Surat Penghentian Penyidikan Perkara (SP3) pada kasus yang menimpa Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini. Risma disebut menjadi tersangka dalam kasus Pasar Turi.

Badrodin menyebut, pelaporan kepada Risma terjadi pada Mei 2015. "Hasil gelar perkara akan kita SP3. Sudah saya instruksikan," kata dia melalui pesan singkat, Jumat (23/10).

Sementara Surat Perintah Dimulainya Penyelidikan (SPDP) sudah masuk ke kejaksaan setempat. Sebelumnya Risma ditetapkan sebagai tersangka terkait lapak-lapak sementara atau tempat penampungan sementara (TPS) di sekeliling gedung Pasar Turi.

Kasus yang menjerat Risma berasal dari laporan yang dibuat para pedagang Pasar Turi ke Polda Jatim. Dalam kasus ini, politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) itu dijerat dengan pasal 421 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP).

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement