Jumat 11 Dec 2015 14:54 WIB

Ibu dan Tujuh Anaknya Tewas dalam Kebakaran

Police Line (ilustrasi)
Foto: www.nbcmiami.com
Police Line (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, ISLAMABAD -- Polisi Pakistan mengatakan, ibu dan tujuh anaknya tewas dalam kebakaran yang terjadi semalam.

Ashraf Hussain mengatakan, Jumat (11/12),  api menyambar rumah keluarga miskin yang terbuat dari kayu di Desa Gorakh Hills di Distrik Dadu.  Kebakaran ditengarai disebabkan oleh api yang digunakan keluaga itu untuk menghangatkan diri.

Desa di sebelah selatan Provinsi Sind merupakan wilayah paling dingin pada musim dingin.  Menurut Hussain, ayah anak-anak menjadi satu-satunya korban selamat. Namun ia menderita luka bakar cukup parah dan hingga kini masih tidak sadarkan diri.

sumber : AP
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini

Apa yang paling menarik bagi Anda tentang Singapura?

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement

Rekomendasi

Advertisement
Advertisement