Jumat 15 Jan 2016 14:40 WIB

Polisi Kembali Bereskan Puing Bom di Pos Polisi

Rep: c18/ Red: achmad syalaby
Pos Polisi Sarinah tempat ledakan bom pada Kamis (14/1).  (Republika/Wihdan)
Foto: Republika/ Wihdan
Pos Polisi Sarinah tempat ledakan bom pada Kamis (14/1). (Republika/Wihdan)

REPUBLIKA.CO.ID,  JAKARTA -- Sisa-sisa puing pascaledakan di pos polisi yang terletak si perempatan Jalan MH Thamrin-Wahid Hasyim, Jakarta Pusat kembali dibereskan. Pos tersebut dibersihkan oleh bebebrapa orang petugas.

Berdasarkan pantauan di lapangan, pos polisi tersebut dibersihkan oleh beberapa orang yang mengenakan rompi oranye. Mereka terlihat sibuk membereskan puing-puing yang masih tersisa usai ledakan kemarin. Pos polisi merupakan target lesakan pertama serangan tersebut.

Begitu juga dengan lokasi ledakan kedua di menara Cakrawala. Petugas terlihat menyocopot seng setinggi sekitar 1,5 meter yang menutupi pagar luar Sturbucks Coffe. Pagar seng tersebut mulai dicopot oleh petugas. 

Meski demikian, belum ada warga atau awak media yang diperkenankan masuk kedalam area tempat kejadian perkara (TKP). Kepolisian bersenjata lengkap juga masih berjaga di sekitar menara cakrawala.

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰبَنِيْٓ اٰدَمَ لَا يَفْتِنَنَّكُمُ الشَّيْطٰنُ كَمَآ اَخْرَجَ اَبَوَيْكُمْ مِّنَ الْجَنَّةِ يَنْزِعُ عَنْهُمَا لِبَاسَهُمَا لِيُرِيَهُمَا سَوْاٰتِهِمَا ۗاِنَّهٗ يَرٰىكُمْ هُوَ وَقَبِيْلُهٗ مِنْ حَيْثُ لَا تَرَوْنَهُمْۗ اِنَّا جَعَلْنَا الشَّيٰطِيْنَ اَوْلِيَاۤءَ لِلَّذِيْنَ لَا يُؤْمِنُوْنَ
Wahai anak cucu Adam! Janganlah sampai kamu tertipu oleh setan sebagaimana halnya dia (setan) telah mengeluarkan ibu bapakmu dari surga, dengan menanggalkan pakaian keduanya untuk memperlihatkan aurat keduanya. Sesungguhnya dia dan pengikutnya dapat melihat kamu dari suatu tempat yang kamu tidak bisa melihat mereka. Sesungguhnya Kami telah menjadikan setan-setan itu pemimpin bagi orang-orang yang tidak beriman.

(QS. Al-A'raf ayat 27)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement